Membuat Database dengan MySQL-Front (DDL)

DDL merupakan suatu proses dalam membuat kerangka suatu database dan tabel. Maka dalam membuat suatu database yang sesuai dengan kebutuhan, haruslah paham tentang DDL. Kali ini, saya akan menggunakan MySQL-Front dalam menjelaskan DDL. Kita juga dapat menggunakan XAMPP, PHPMYADMIN, DBDESIGNER, atau menggunakan CLI (Command Line Interface) pada OS windows, atau terminal pada Linux.

Pada tahap awal, jalankan MySQL-Front. Untuk memdownload MtSQL-Front, klik disini

1.Membuat Database

Sintaksnya yaitu CREATE DATABASE nama_table;

Dalam penjelasan kali ini, saya akan membuat contoh diagram database dan tabelnya.



Maka untuk membuat database yang bernama Mahasiswa yaitu CREATE DATABASE Mahasiswa;



Untuk mengeksekusi sintaks di atas dapat mengklik tombol Run yang berwarna hijau, atau menekan F9 pada keyboard. Setelah dimasukkan sintaks di atas maka terlihat pada bagian bawah



Jika ingin melihat atau mengecek database yang telah kita buat, maka sintaksnya adalah SHOW DATABASES;




maka



2. Membuat Tabel

Setelah membuat database, langkah berikutnya adalah membuat tabel, dengan sintaks :

CREATE TABLE nama_tabel(nama_field1 tipe(banyaknya), nama_field2 tipe(banyaknya), nama_field3 tipe(banyaknya), …);

Dalam diagram seperti di atas, kita harus membuat 2 tabel yaitu datapribadi dan matakuliah.

CREATE TABLE datapribadi(NIM INT(10) NOT NULL PRIMARY KEY, namamahasiswa varchar(30), asalsekolah varchar(30), tanggalmasuk date);



CREATE TABLE matakuliah(NIM INT(10) NOT NULL PRIMARY KEY, kodematakuliah varchar(10), kodedosen int(5));



Untuk sekilas saya akan menjelaskan tentang Primary Key, yaitu sebagai induk dari tabel tersebut, dan Not Null yang berarti kolom tersebut wajib diisi. Untuk melihat tabel datapribadi dan matakuliah kita menggunakan sintaks :

SHOW TABLES;



3. Menghapus Tabel

Sebagai contoh, saya akan menghapus tabel matakuliah, maka sintaksnya adalah :

DROP TABLE nama_tabel;

Drop table matakuliah;



Maka :



4. Mengedit Tabel dengan ALTER

Jika kita hendak mengubah atau memperbaiki tabel yang telah kita buat maka kita menggunakan alter. Perubahannya yaitu RENAME, CHANGE, ADD, dan DROP.

       
  • Rename

Rename berfungsi untuk menamai kembali tabel yang telah kita buat. Sebagai contoh, kita akan mengubah tabel “datapribadi” menjadi “data_mahasiswa”. Maka sintaksnya :

ALTER TABLE nama_tabel RENAME TO nama_tabel_yang_baru;

ALTER TABLE datapribadi RENAME TO data_mahasiswa;

Maka :



       
  • Change

Chabge berfungsi untuk mengubah tabel, sebagai contoh saya akan mengubah kolom “tanggalmasuk” menjadi “namaorangtua”. Maka sintaksnya adalah :

ALTER TABLE nama_table CHANGE nama_kolom_awal nama_kolom_yang_baru tipe(banyaknya);

ALTER TABLE data_mahasiswa CHANGE tanggalmasuk namaorangtua varchar(30);



Maka :



       
  • Add

Add berfungsi untuk menambahkan kolom baru pada suatu tabel. Perlu diketahui, untuk menambahkan kolom di awal tabel, maka gunakan FIRST. Sintaksnya:

ALTER TABLE nama_tabel ADD nama_kolom_baru tipe(banyaknya) FIRST;

Sebagai contoh, saya akan menambahkan kolom “angkatan” di awal tabel data_mahasiswa, yang berarti posisinya berada sebelum kolom “NIM”.

ALTER TABLE data_mahasiswa ADD angkatan int(5) FIRST;



Maka :



Jika ingin menambahkan kolom bukan diposisi awal pada tabel, maka kita menggunakan AFTER. Sintaksnya :

ALTER TABLE nama_tabel ADD nama_kolom_yang_baru tipe(banyaknya) AFTER kolom_lama;

Sebagai contoh, saya akan menambahkan kolom “pendapatanorangtua” sesudah kolom “namaorangtua”. Maka sintaksnya :

ALTER TABLE data_mahasiswa ADD pendapatanorangtua int(15) AFTER namaorangtua;



Maka :



       
  • Drop

Drop berfungsi untuk menghapus tabel. Sintaksnya :

ALTER TABLE nama_table DROP nama_kolom;

Sebagai contoh saya akan menghapus kolom “pendapatanorangtua” pada tabel data_mahasiswa. Sintaksnya :

ALTER TABLE data_mahasiswa DROP pendapatanorangtua;



Maka :



Download Materi :
http://idws.us/babcfig

Comments

Popular posts from this blog

Inheritance dan Interface Pada Java

Membuat Kalkulator dengan JAVA

Membuat Tabel dengan CSS